Skip to content

Networking Month, ciptakan kolaborasi antar I-SEA Changemakers Cohort 2

“Competition makes us faster. Collaboration makes us better”

Kendati On-site Intensive Bootcamp telah usai pada Januari lalu, I-SEA Changemakers Cohort 2 lanjut terkoneksi melalui Networking Month yang berlangsung pada 29 Januari hingga 29 Februari 2024. Networking Month sendiri merupakan salah satu rangkaian program I-SEA Cohort 2 yang bertujuan menciptakan kolaborasi untuk memperkuat bisnis dan dampak I-SEA Changemakers. Dengan ini, mereka mampu mengidentifikasi kebutuhan dan peluang yang dimiliki oleh usaha sosial lain dan menciptakan simbiosis mutualisme.

Kali ini, I-SEA Changemakers ditantang untuk merealisasikan ide-ide kolaborasi yang sudah dieksplorasi pada On-site Intensive Bootcamp. Selama sebulan, setiap usaha sosial diwajibkan untuk berkolaborasi dengan minimal satu usaha sosial.

Networking Month selaras dengan nilai yang dimiliki oleh Instellar, yaitu kolaboratif dan IKEA, yaitu kebersamaan. Kami percaya bahwa kolaborasi dan kebersamaan membuat kami lebih kuat dan dapat mencapai tujuan bersama.

Kolaborasi Pepper Secret & Rezycology

Pepper Secret, sebuah usaha sosial yang memberdayakan rempah-rempah dari Belitung dan Rezycology, sebuah usaha sosial pengelola limbah sampah plastik, keduanya berpartisipasi pada kegiatan 168th Founders Day di Sekolah Internasional ACS Jakarta pada Jumat, 1 Maret 2024. Selain memamerkan produk-produk andalannya, Pepper Secret juga menyediakan kotak daur ulang sampah plastik dari Rezycology pada stan mereka. Pengunjung dapat menyetorkan sampah plastik di kotak daur ulang untuk diolah oleh Rezycology, serta tentunya berbelanja produk-produk berbahan alami dari Pepper Secret.

Kolaborasi Java Fresh dan Tarunira

Java Fresh, sebuah usaha sosial komersialisasi buah tropis Indonesia dan Tarunira, sebuah usaha sosial pengolahan gula lontar, keduanya berkolaborasi dalam komersialisasi komoditas buah lontar. Pada kolaborasi ini, Java Fresh membantu Tarunira untuk membuka pasar bagi komoditas buah lontar melalui jejaringnya.

Kolaborasi PasarMIKRO dan Tarunira

PasarMIKRO, sebuah usaha sosial pemberdayaan petani kecil dan pengembang platform digitalisasi keuangan juga sedang menggodok kolaborasi dengan Tarunira. Dalam kolaborasi ini, PasarMIKRO akan berbagi ilmu manajemen keuangan bagi para petani lontar milik Tarunira. Kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan petani lontar akan manajemen keuangan.

Kolaborasi Conservana dan Tarunira

Conservana, sebuah usaha sosial pemberdayaan hasil dan konservasi hutan, berkolaborasi dengan Tarunira dalam konservasi tanaman singkong dan cabai. Di kolaborasi ini, Conservana membantu Tarunira dalam konservasi varietas singkong dan cabai di lahan milik Tarunira.

Kolaborasi Agridesa dan Conservana

Agridesa, sebuah penyedia agroteknologi dan pemanfaatan lahan tani, berkolaborasi dengan Conservana dalam membuat konsep agroforestri di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah untuk tanaman coklat, vanila, kopi, hortikultura, dan jagung. Agroforestri merupakan salah satu metode pengelolaan sumber daya alam yang memadukan antara pengelolaan hutan dan pertanian.

Kolaborasi Nichoa Chocolate dan PasarMIKRO

Nichoa Chocolate, sebuah usaha sosial penghasil coklat lokal dari Magelang, sedang membicarakan potensi berkolaborasi dengan PasarMIKRO. Nichoa Chocolate berencana membeli biji coklat petani lokal dari salah satu lahan pemberdayaan PasarMIKRO. Saat ini, Nichoa Chocolate sedang mempertimbangkan standar kualitas biji cokelat dari petani lokal yang bekerja sama dengan PasarMIKRO sebelum akhirnya bisa masuk ke produksi milik Nichoa Chocolate.

Kolaborasi Aluan dan Pepper Secret

Aluan, sebuah usaha sosial pengolahan produk kelapa, melihat peluang untuk berkolaborasi dengan Pepper Secret, sebuah usaha yang bergerak dalam pemanfaatan rempah di Belitung. Dalam kolaborasi ini, Aluan menyediakan Virgin Coconut Oil (VCO) sebanyak 10 liter yang akan digunakan Pepper Secret untuk menciptakan produk baru, seperti deodoran dan sabun.

Kolaborasi antara Plana, Nichoa Chocolate, dan Tarunira

Plana, sebuah usaha pendaur ulang sampah menjadi bahan bangunan, berkolaborasi dengan Nichoa Chocolate dalam penyediaan booth pameran produk di ruang kerja milik Nichoa Chocolate. Tidak hanya itu, Plana juga berkolaborasi dengan Tarunira, sebuah usaha pengolahan buah lontar, untuk memanfaatkan daun kering tanaman lontar menjadi bahan baku alternatif pembuatan produk Plana.

Kolaborasi yang tercipta pada Networking Month diharapkan dapat terjalin dalam jangka panjang, membuka peluang, dan meningkatkan hubungan timbal balik antara I-SEA Changemakers Cohort 2. Nantikan kolaborasi lainnya dari I-SEA Changemakers Cohort 2 di Instagram @iseaccelerator dan situs web kami.